PRBUMULIH, DutaSumsel -- Kapolres Prabumulih AKBP Witdiardi SIK MH bersama Kapolsek Cambai Iptu Wanianto melakukan kegiatan GEBYAR dan Jumat Curhat di Al Muhajirin 1 Desa Pangkul Jawa Kecamatan Cambai Kota Prabumulih, (13/1/2023).
Keduanya tampak khusuk mendengarkan khutbah singkat Khotib Bripda Muhammad Alfan. Dalam kutipan khutbahnya, Muhammad Alfan menyampaikan pesan agar bertaubat sebelum terlambat.
"Manusia tempat khilaf dan salah, sebelum ajal menjemput maka masih ada waktu untuk bertaubat, taubat dengan sungguh sungguh untuk memohon ampunan Allah, agar manusia kembali ke jalan yg benar dan tidak melakukan kesalahan dimasa lalu".
Program Gerakan Bhayangkara Bersyiar atau GEBYAR dan Jumat Curhat mendapatkan apresiasi jemaah Al Muhajirin. Usai Shalat Jumat, Ketua Masjid menyampaikan terimakasih atas kunjungan Kapolres dan Jajarannya.
“Kita terima kasih atas kunjungannya, sehingga kita sebagai masyarakat semakin dekat bersama Polri,” ujar Ketua Masjid Al Muhajirin 1 Desa Pangkul Jawa Kec. Cambai Kota Prabumulih
Selain itu, akunya, informasi dari Kapolres Prabumulih AKBP WItdiardi dan jajaran jelas memberikan motivasi dan juga semangat kepada jemaahnya. “Kegiatan dilakukan Kapolres Prabumulih dan jajaran jelas akan memberikan dampak positif bagi jemaah kita,” terangnya.
Sementara, Kapolres menjelaskan, kedatangannya selain program GEBYAR dan Jumat Curhat, pihaknya juga memaparkan program telah dijalankan Polres Prabumulih dalam rangka meningkatkan pelayanan publik.
“Polres Prabumulih tidak bisa bekerja sendiri dalam menjalankan program layanan publik, agar semakin baik. Dan, tentunya bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,” ucap Kapolres.
Jelas membutuhkan dukungan masyarakat, kata Witdiardi program telah dijalankan bisa berjalan baik dan mendapatkan sambutan masyarakat. “Kita juga mengajak masyarakat, selalu menjaga Kamtibmas sehingga tidak terjadi gangguan,” pungkasnya. (BTS)
Editor:Heru