• Jelajahi

    Copyright © Duta Sumsel
    Best Viral Premium Blogger Templates

    BPOM Lakukan Sidak Penjualan Takjil di Kota Prabumulih, Ini Hasilnya

    Sabtu, 09 April 2022, April 09, 2022 WIB Last Updated 2022-04-09T04:43:14Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

     


    PRABUMULIH, Dutasumsel -- Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan Pemerintah Kota Prabumulih menggelar sidak dan uji sampel takjil. Mobil uji laboratorium dikerahkan ke lapangan untuk memastikan makanan dan minuman yang dijual ke masyarakat bebas zat berbahaya. Jumat (8/4/2022) sore.


    Namun, dari hasil Sidak tidak ada satupun dari 50 sampel makanan yang diuji teridentifikasi mengandung bahan berbahaya jenis formalin. Petugas tidak menemukan makan yang mengandung zat kimia berbahaya.


    Wali Kota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM memastikan pihaknya dan BPOM akan menelusuri para penjual takjil di kota nanas ini aman dari makan berbahaya yang mengandung zat kimia.


    Sidak pertama di awali dari jalan padat karya sampai simpang jalan nasional. Agar di Momen Ramadhan 2022 ini tak boleh dimanfaatkan pelaku industri makanan nakal.


    “Kami akan terus menelusuri dimana tempat penjual yang ada bahan formalinnya. Tapi Alhamdulillah di kota Prabumulih ini tidak ada penjual takjil menggunakan bahan-bahan kimia yang membahayakan ,” ujar Wako


    Kepala Dinas Perindustrian dan perdagangan (Disperindag) Kota Prabumulih Mukhtar Edi, melalui Kabid perdagangan Hj. Eviana menjelaskan bahwa pihaknya dan BPOM Sumsel tidak menemukan makanan yang mengandung zat kimia berbahaya.


    "Alhamdulillah semua aman dari 50 sampel yang di ambil, 25 sampel di jalan padat karya dan 25 sampel di jalan Simpang nasional dari hasil tes tidak di temukan bahan kimia berbahaya dari hasil tersebut Kota Prabumulih dipuji Kuliner Ramadhan teraman di Sumatera Selatan," pungkasnya


    Editor: Heru

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini