PRABUMULIH, DS - Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (Ipemi) Kota Prabumulih mengadakan kegiatan cooking demo atau demo memasak dengan tujuan untuk meningkatkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di masa pandemi covid-19 di Kota Prabumulih khususnya dibidang kuliner.
Kegiatan acara tersebut dihadiri langsung oleh, Walikota Kota Prabumulih Ir.H.Ridho Yahya, MM, didampingi Ketua TP-PKK Kota Prabumulih, Ir.Hj.Suryanti Ngesti Rahayu Ridho, Wakil Ketua TP-PKK Kota Prabumulih, Hj. Reni Indayani Fikri,Skm, Ketua IPEMI Kota Prabumulih, Siska Amelia Nasir, SE, Kepala Cabang Bank Sumsel Babel, Tian Kadaumpu Yamin, Kepala Dinas Koperasi dan UKM serta tamu undangan lainnya.
Kegiatan acara tersebut bertempat di pendopoan rumah dinas Kota Prabumulih, Kelurahan Gunung Ibul Barat, Kota Prabumulih, Provinsi Sumatera Selatan, Kamis (28/1/2021).
Dalam sambutannya Walikota Prabumulih Ir.H. Ridho Yahya, MM menyampaikan bahwa sangat mendukung program peluang usaha kuliner," Kepada Dinas yang terkait dan terkhusus Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Pangan agar mendukung program tersebut," ungkapnya.
Kepala Cabang Bank Sumsel Babel (BSB) Kota Prabumulih, Tian Kadaumpu Yamin dalam sambutannya mengatakan BSB Kota Prabumulih juga mendukung program tersebut serta pihaknya bersedia menjanjikan pinjaman modal usaha untuk masyarakat yang ingin membuka usaha.
“Kalau pengusaha butuh pinjaman modal usaha, persyatannya foto copy KTP, kalau sudah menikah ya surat nikah dan dilengkapi surat keterangan dari lurah,” terangnya.
Selain itu, Tian Kadaumpu Yamin mengungkapan, untuk yang belum memiliki usaha tapi banyak minat dan bakat kita inginkan ada suatu komunitas yang terbentuk, contohnya komunitas khusus masakan, karena menurutnya usaha kuliner ini cukup stabil untuk dijalani di 2021 ini.
“Misalkan komunitas memasak lele atau komunitas memasak roti kemudian akan kita kumpulkan data anggotanya untuk memiliki potensi usaha dan kita bantu dalam permodalan,” ungkapnya.