• Jelajahi

    Copyright © Duta Sumsel
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Dinas PMD Berikan Pelatihan Integrasi Paud Dan Posyandu Ke Desa-Desa.

    Rabu, 19 Agustus 2020, Agustus 19, 2020 WIB Last Updated 2020-08-19T11:13:07Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

    MUBA,DS - Untuk meningkatkan Stunting di desa- desa  dalam kabupaten Muba, Dinas Pemardayaan Masyarakat dan Desa ( PMD) kabupaten Musi Banyuasin adakan Pelatihan Integrasi Paud dan Posyandu Untuk Optimalisasi Tumbuh Kembang Anak bertempat di SD negeri Tenggulang Jaya desa Tenggulang Jaya kecamatan Babat Supat Rabu (19 /08/20). 


    Pelatihan tersebut di ikuti para ibu guru Paud, kader posyandu, kader- kader desa, orang tua Balita,ibu Hamil, Kader Pemerdayaan Masyarakat ( KPM) dan anggota PKK serta para ibu kadus di masing- masing desa. 

    Dalam pelatihan Integrasi Paud dan Posyandu di ikuti 4 desa dalam kecamatan Babat Supat, yaitu desa Bandar Tenggulang , desa Tenggulang Baru, desa Sumber jaya dan desa Tenggulang Jaya.

    Para peserta yang terdiri dari ibu-ibu ini yang mewakili desa-desanya  sangat antusias menyimak dari nara sumber yang terdiri dari Kepala dinas PMD, kabid KMD, Kasi TTG dan dari pihak kecamatan Babat Subat bidang PJOK.

    Umi yati sala-satu peserta dari desa Bandar Tenggulang mengatakan alhamdullilah dalam pelatihan ini banyak yang kami dapatkan dan sangat bermanfaat bagi kami untuk meningkatkan Stunting, walaupun ini baru pertama kalinya di desa kami di adakan oleh pihak PMD kabupaten Muba, dan kami juga berharap kegiatan seperti ini ke depannya di adakan kembali, karna masih ada kader- kader desa yang belum dapat untuk mengikuti pelatihan seperti ini. kedepannya kami bisa memperbaiki dari apa yang ada   program-program di desa untuk meningkankan Stunting," ungkapnya.

    Dalam kesempatan ini kepala dinas PMD kabupaten Muba H. Richard Chahyadi AP.MSi mengatakan kegiatan ini merupakan langkah pemerintah untuk menekan pertumbuhan stunting lewat program mengaktifkan posyandu dan paud melalui bantuan kegiatan dana desa yang diberikan kepada para kader  sehingga kegiatan dalam rangka menambah asupan gizi tambahan dan kesehatan ibu hamil dapat terbantu dan masyarakat menjadi terhindar dari yg namanya stunting dan masyarakat dapat hidup sehat," jelas richard.(hril)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini