• Jelajahi

    Copyright © Duta Sumsel
    Best Viral Premium Blogger Templates

    USAI PIMPIN RAPAT PARIPURNA KETUA DPRD BERIKAN NASI KOTAK DAN UANG TUNAI KE PANTI JOMPO

    Selasa, 19 Mei 2020, Mei 19, 2020 WIB Last Updated 2020-05-18T18:28:57Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini
    INDRALAYA.DS, -- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD)Kabupaten Ogan ilir menggelar rapat paripurna dalam rangka pandangan umum Fraksi fraksi terhadap nota penjelasan dua Raperda Kab. Ogan Ilir atas usul Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir, bertempat diruang rapat Paripurna DPRD KPT Tanjung Senai” Senin (18/05/20).

    Rapat dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Soeharto HS, SH yang didampngi wakil ketua DPRD Ahmad Syafe’i.S.Sos.,M.Si yang dihadiri Perwakilan fraksi, selebihnya mengikuti diruang kerja masing masing melalui video comperence.

    ” Hadir Bupati Kabupaten Ogan ilir yang diwakil Sekretaris daerah Herman,SH,MM, Sekretaris DPRD Mukhsina,SE,M.Si, Kabag Legislasi Yubhar, S.IP, Kasubag Persidangan Dedi Afrizal,ST dan semua OPD mengikuti di ruang dinas masing masing melalui Vidcom.

    Dalam penyampaiannya pandangan fraksi Golkar disampaikan oleh Basri M, Zahri.S.Pd,M.Si, Fraksi PDI Perjuangan disampaikan Zainab.S.Pd, Fraksi Nasdem disampaikan oleh Afrizal,SH, Fraksi PPP disampaikan oleh Zahrudin,SE, Fraksi PAN disampaikan oleh Arsudin Ruslan,ST, Fraksi Bergerak disampaikan oleh Taufik Artama,SE dan Fraksi Persatuan Bangsa disampaikan oleh Rosita dewi.

    Ketujuh fraksi DPRD OI menyetujui, bahwa Raperda Tentang Pengawasan dan Pembinaan Sumber Daya Perikanan dan Raperda Tentang Pembentukan Organsasi dan Tata Kerja Badan Kesatuan dan Politik menjadi Perda Kabupaten Ogan Ilir.

    “Usai Memimpin Rapat Paripurna Pandangan Fraksi Dua Raperda, Ketua DPRD OI Soeharto Hs langsung berkunjung ke dinas sosial Panti Jompo untuk berbagi dengan memberikan nasi sebanyak 100 Kotak untuk berbuka puasa dan uang Tunai sejumlah Empat Juta Rupiah kepada penghuni panti jompo tersebut, dan dilanjutkan ke panti social anak anak dengan memberikan nasi kotak untuk berbuka puasa”,pungkas. Red
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini