• Jelajahi

    Copyright © Duta Sumsel
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Peletakan Batu Pertama Pembanguan 12 Unit Perumahan Untuk Korban Banjir Bandang Oleh Wabup Lahat

    Selasa, 03 Maret 2020, Maret 03, 2020 WIB Last Updated 2020-03-03T13:00:41Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini
    LAHAT.DS,--- Wabup Lahat H.Haryanto SE, MM, MBA melaksanakan peletakan batu pertama untuk 12 unit rumah yang  hanyut akibat diterjang banjir bandang  di Desa Keban Agung Kecamatan Sebingkai.

    13 rumah  unit yang mengalami rusak berat, diberikan bantuan sejumlah material dan uang.

    “Bantuan ini berasal dari donatur perseorangan, organisasi, perusahaan, Pemprov Sumsel, dan Pemkab Lahat sendiri. Ini untuk meringankan beban para korban banjir,” ujar Wakil Bupati Lahat, Haryanto SE MM MBA, Selasa (3/3).

    Saat peletakan batu pertama pembangunan rumah, Haryanto mengatakan, lahan yang disiapkan sebanyak 12 kapling. Ukuran tanahnya 10×15 meter persegi, luas rumah 6×6 meter persegi, berpondasi batu kali, dinding bata merah, serta beratap seng.

    “Yang jelas lokasi baru ini, aman dari banjir. Untuk 13 unit rumah yang rusak berat, kita berikan sejumlah material dan uang. Supaya mereka bisa membangun kembali,” kata Haryanto.

    Kepala Dinas Perkim Lahat, Limra Naufan ST MT mengatakan "  lahan yang dulunya dihibahkan pada Pemkab kita bangun dengan listrik 450 hingga 900 watt.(Nih)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini