• Jelajahi

    Copyright © Duta Sumsel
    Best Viral Premium Blogger Templates

    KAMMI Lahat Bagikan Air Bersih Kepada 150 KK Gunung Gajah

    Minggu, 15 September 2019, September 15, 2019 WIB Last Updated 2019-09-15T12:48:38Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini
    Dutasumsel.com.LAHAT,  - Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Kabupaten Lahat melakukan kegiatan sosial dengan berbagi air bersih kepada masyarakat Jalan Aspol Gunung Gajah Kecamatan Lahat Kabupaten Lahat. (15/09)

    Hadir dalam kegiatan penyaluran ini adalah para pengurus KAMMI Kabupaten Lahat, pak Santoso selaku kepala RT 14, serta ratusan masyarakat dari RT 13 dan 14.

    Pak Santoso mengatakan," jumlah masyarakat yang dapat bantuan adalah 150 KK gabungan dari RT 13 dan 14 Gunung Gajah. Saya mewakili masyarakat  mengucapkan terimakasih kepada KAMMI Kabupaten Lahat atas kepeduliannya terhadap masyarakat. Masyarakat sangat senang dan bahagia dengan bantuan air bersih ini karena sekarang sedang musim kemarau," ungkapnya.

    Sementara itu Amin Hamzah selaku Humas KAMMI Kabupaten Lahat menjelaskan acara ini terlaksana juga berkat sponsor dari Darul Qur'an Palembang.

    "Hari ini kita menyalurkan air bersih ke masyarakat Aspol Gunung Gajah. Ini juga disponsori oleh Darul Qur'an Palembang. Semoga bermanfaat untuk masyarakat. Besok inshaa Allah KAMMI Lahat akan lanjut untuk menyalurkan air bersih lagi ke beberapa titik."

    "Air bersih yang kita bagikan sore ini berjumlah 4 unit tedmon ukuran 1200 liter air. Dibagikan kepada masyarakat RT 13 dan 14 Gunung Gajah berjumlah 150 KK," jelasnya.

    Pewarta : Novitha
    Redaksi.www.dutasumsel.com
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini