• Jelajahi

    Copyright © Duta Sumsel
    Best Viral Premium Blogger Templates

    KECAMATAN INDRALAYA GELAR MUSRENBANG DI HADIRI KADIN BAPEDA KAB OI

    Kamis, 21 Februari 2019, Februari 21, 2019 WIB Last Updated 2019-02-21T10:57:31Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

    IDRALAYA,DS, - Pemerintah Kecamatan Indralaya dan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Ogan Ilir (OI) beserta kepala desa (kades) dan lurah se-Kecamatan Indralaya gelar musyawarah rencana pembangunan (musrenbang), Kamis (21/2/2019). Bertempat di aula perkantoran kecamatan Indralaya.
    Adapun tujuan dari kegiatan tersebut, dikatakan Camat Indralaya Rahmini SS, M.Si untuk menyerap berbagai usulan dari desa dan kelurahan guna percepatan pembangunan di wilayah pedesaan dan kelurahan tersebut.
    Dirinya menghimbau agar para kepala Desa ataupun lurah untuk tak sungkan mengusulkan rencana pembangunan di desa masing – masing.
    “Yang sifatnya penting silakan usulkan. Usulan yang masuk dalam musrembang ini nanti akan dikaji lagi di musrenbang Tingkat kabupaten. Mudah – mudahan apa yang menjadi prioritas bisa segera terealisasi,” ucap Camat Indralaya di depan seluruh kepala Desa dan lurah dalam kecamatan Indralaya.

    Senada dengan Camat Indralaya, H Thaher Ritonga selaku Kepala Dinas Bappeda Ogan Ilir, turut mengajak agar apa yang menjadi prioritas diusulkan dalam forum ini. Karena sesuai dengan tema pemerintah, yakni ‘meningkatkan kualitas infrastruktur pedesaan dan perkotaan yang berkesinambungan’, maka baik secara lisan maupun tertulis hendaknya usulan disampaikan sedemikian rupa.
    “Tidak keluar dari koridor rencana yang ada, supaya apa yang disampaikan cepat terealisasi. Usulan yang dimaksud tak hanya melulu infrastruktur bangunan saja, bisa juga peningkatan infrastruktur ekonomi, pengurangan kemiskinan, kesehatan, dan lain-lain. Kami berharap dalam hal ini para kades dan lurah berperan ekstra,” ujarnya.
    Beberapa perwakilan peserta yang mengikuti kegiatan musrenbang Kecamatan Indralaya.
    Pantauan awak media ini, dalam kegiatan tersebut banyak berbagai usulan yang masuk. Diantaranya dari Kelurahan Indralaya Mulya Rehab Kantor Lurah, Kades  Penyandingan yang mengusulkan agar membangun Jembatan atara Dusun Ke Sebrang Dusun 3 yang berlokasi di desa mereka untuk di bikin Jembatan serta Jalan Desa. Mengingat beberapa ruang yang ada di sekolah itu sudah tak layak pakai dan beresiko ganggu aktifitas belajar mengajar.
    Turut hadir dalam musrenbang ini antara lain Kepala Bapeda Kabupaten Ogan Ilir H. Thaher Ritonga, Saad (Dinas PMD), Wakapolsek Indrlaya, Danramil Indralaya  yang di wakili Serma Cata, Kepala KUA Kecamatan Indralaya Maksan, dan Kepala Desa dan Lurah Sekecamatan Indralaya serta ratusan  undangan lainnya. 
    Pewarta : Sanditya
    Editor/Redaksi :  Dutasumsel

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini