• Jelajahi

    Copyright © Duta Sumsel
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Rem Blong, Truk Fuso Tabrak Sejumlah Kenderaan. 1 Orang Tewas

    Minggu, 06 Mei 2018, Mei 06, 2018 WIB Last Updated 2018-05-06T14:10:50Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini
    INDRALAYA, DS - Bagi anda pengemudi kenderaan bermotor, setidaknya berhati-hatilah saat melintas di jalan ini. Meski jalan telah bagus dan lebar ternyata tidak menjamin keselamatan berlalulintas di jalanan tanpa dibarengi dengan kesadaran para pengguna jalan.

    Jalan Lintas Timur di KM 32 tepatnya di Depan Hotel Tripika Kelurahan Timbangan Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir siang tadi kembali memakan korban. Kecelakaan beruntun diduga akibat rem blong truk Mobil Fuso D 9451 AC yang datang dari arah Universitas Sriwijaya menuju Palembang  menabrak sejumlah kenderaan didepannya. 

    Satu Mobil Box Fuso, 3 Bus dan sejumlah kenderaan sepeda motor jadi korban rem blong truk naas dalam peristiwa pagi menjelang siang, Sabtu (05/05/2018) sekira pukul 09.30 WIB. 


    Akibatnya satu orang tewas, empat orang kritis dan beberapa diantaranya mengalami luka berat dan ringan. Korban tewas yang belum diketahui identitasnya itu terlindas roda bagian belakang truk fuso dan kondisinya sangat mengenaskan. Petugas satuan lalintas Polres Ogan Ilir yang berada di TKP langsung mengevakuasi Korban berikut kenderaan yang terlibat kecelakaan.

    Informasi yang dapat dihimun di tempat kejadian perkara (TKP), kecelakaan bermula ketika truk fuso bernopol D 9451 AC melaju dari arah Indralaya hendak menuju ke Palembang. Sesampainya didepan Hotel Trifika, diduga rem truk blong kendaraan hilang kendali dan seketika menabrak sejumlah kendaraan yang berada didepannya yakni satu unit mobil Box, truk fuso, mobil bus serta menghantam tiga unit sepeda motor. Bruuuakkk, kecelakaan pun terjadi.

    “Awalnya nabrak sepeda motor dulu kemudian bus, sebelum berhenti. Kemungkinan rem fuso itu blong. Sudahnya ada pula kenderaan yang datang dari belakang menabrak kenderaan yang kecelakaan” kata warga sekitar lokasi. Pantauan di lokasi, sejumlah warga bersama petugas Kepolisian berupaya mengevakuasi korban yang luka-luka serta korban meninggal dunia.

    Akibat kejadian ini, Jalan Lintas Timur KM 32 sempat mengalami kemacetan panjang saat petugas melakukan evakuasi. Hingga berita ini diturunkan, Pihak berwenang yang berada di TKP belum bisa memastikan penyebab kecelakaan maut tersebut. Sejumlah aparat Kepolisian dari Satlantas Polres OI sedang melakukan olah TKP.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini